DOSEN PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS UNUHA GO INTERNASIONAL: INTERNASIONAL VISITING LECTURER DI UNIVERSITAS GEOMATIKA MALAYSIA

Pada tanggal 3 Juli 2024, telah berlangsung kegiatan Visiting lecturer di UGM (Universitas Geomatika Malaysia) oleh dosen program studi pendidikan Bahasa Inggris(PBI) Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Nurul Huda.Kegiatan ini berjalan dengan lencar. Mahasiswa Universitas Geomatika Malaysia sangat antusias dan bersemangat mengikuti proses pembelajaran. Materi kuliah yang diberikan adalah tentang the differences of learning English in Indonesia and Malaysia.  Manfaat yang diperoleh adalah dengan melakukan peningkatan suasana akademik baik untuk Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris UNUHA dan juga Geomatika Unibersiti. Visiting lecture ini juga dapat memberikan manfaat yang tak ternilai bagi mahasiswa, dosen dan institusi pendidikan dengan membawa perspektif baru, pengetahuan mendalam, dan berbagai pengalaman. Kegiatan ini mencangkup pengenalan perspektif global yaitu menghadirkan pandangan baru dan berbeda dari ahli atau praktisi internasional dalam bidang tertentu. Ini juga membantu memperluas pemahaman tentang isu isu global dan memperkaya pengalaman belajar.

Penyampaian materi yang disampaikan oleh mom Eka Agustina M.Pd dan miss Hastuti Retno Kuspiah M.Pd selaku dosen PBI Universitas Nurul Huda, tentang bagaimana cara menerapkan penggunaan bahasa Inggris pada jurusan tata boga. Dengan harapan dapat meningkatkan ketertarikan dalam penyajian makanan. Contohnya dapat digunakan dalam menu, instruksi dapur, dan komunikasi dengan pelanggan internasional. Melalui kegiatan ini setiap institusi berharap dapat mencetak lulusan yang lebih kompeten dan siap bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

Kuliah tamu dalam tata boga di Malaysia bukan hanya tentang memasak dan teknik, tetapi juga tentang memperkuat kemampuan bahasa Inggris di antara para profesional dan mahasiswa. Dengan terus mengintegrasikan pengajaran bahasa Inggris dalam program kuliner melalui kuliah tamu, Malaysia dapat memperluas pengaruhnya sebagai tujuan kuliner internasional yang inklusif dan adaptif terhadap pasar global yang terus berkembang.Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan ini dan berharap adanya hubungan baik ini dapat terus terjalin dimasa mendatang. Mari bersama sama kita bangun masa depan pendidikan yang lebih baik!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *